Nusantaratv.com - Presiden RI Prabowo Subianto membuka peluang bagi masyarakat, termasuk diaspora Indonesia di luar negeri, untuk menyalurkan bantuan bagi korban bencana. Hal tersebut disampaikan dalam rapat koordinasi terbatas dengan jajaran menteri seusai meninjau pembangunan rumah Danantara di Aceh Tamiang, Kamis, 1 Januari 2026.
“Kalau ada pihak yang tulus ikhlas mau membantu ya kita jelas sebagai manusia kita masak menolak bantuan,” ujar Prabowo.
Namun, ia menegaskan bahwa bantuan harus disalurkan melalui mekanisme yang jelas dan transparan.
“Kita tidak menolak bantuan hanya mekanisme dan prosedurnya harus jelas,” katanya.
Prabowo juga menyebut berbagai komunitas diaspora dapat berkontribusi membantu daerah terdampak bencana.
Baca Juga: Tinjau Aceh Tamiang, Prabowo: Saya Minta Maaf, Belum Bisa ke Semua Titik
“Kalau ada diaspora Aceh di mana merasa terpanggil membantu di Aceh ya monggo silakan,” ucapnya.
Menurut Prabowo, tujuan utama pemerintah adalah bekerja secepat mungkin untuk meringankan penderitaan rakyat.
“Yang penting kita secepatnya bekerja untuk meringankan penderitaan rakyat kita, di manapun itu tujuan kita,” tegas Prabowo.




Sahabat
Ntvnews
Teknospace
HealthPedia
Jurnalmu
Kamutau
Okedeh