Pedangdut Senior Hamdan ATT Meninggal Dunia

Nusantaratv.com - 01 Juli 2025

Hamdan ATT (Instagram Tantowi Yahya)
Hamdan ATT (Instagram Tantowi Yahya)

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Kabar duka datang dari industri hiburan Tanah Air. Pedangdut senior Hamdan ATT dikabarkan meninggal dunia hari ini, Selasa 1 Juli 2025.

Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh putri almarhum, Aisyah.

"Iya betul, meninggal dunia pada pukul 12.00 WIB," kata Aisyah saat dikonfirmasi awak media. 

Sebelum meninggal Hamdan ATT dikabarkan mengidap stroke sejak tahun 2017 lalu dan sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati.

Pada Oktober lalu Hamdan ATT sempat jalani operasi karena mengalami pecah pembuluh darah dan terdapat cairan di bagian otak.

"Benar, ayah kami Hamdan ATT, baru menjalani operasi di RS Polri Kramat Jati dikarenakan cairan di otak. Kemudian, memang ada pecah pembuluh darah," jelasnya.

Menurut informasi yang diperoleh jenazah Hamdan ATT disemayamkan di Jl Man 6 no33 RT 07/04 Kel Dukuh Kramat Jati Jakarta Timur.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close